Buku Perpustakaan Salsabila dan Baitul 'Ilmi (3)


Assalamu'alaikum :) Saudara/i ku, berikut dua dari ratusan buku perpustakaan Salsabila dan Baitul 'Ilmi SMA Negeri 8 Yogyakarta. Bagi seluruh warga Delayota yang ingin meminjamnya, silahkan datang ke perpustakaan Salsabila (akhwat) dan Baitul 'Ilmi (ikhwan). Semoga bermanfaat :) 



Judul : Cara Mudah Memahami Aqidah
Tentang buku :

Buku kecil ini berisikan tanya jawab tentang tauhid yang merupakan asas dasar dienul Islam.
Di dalamnya terdapat bimbingan bagaimana seorang muslim harus memahami aqidah dan tauhid yang benar.
Semoga buku tips ini bisa menjadi pembimbing bagi kita memahami aqidah dan tauhid yang merupakan kunci keselamatan kita di dunia dan di akhirat kelak.. :)




Judul : Mayat-mayat Cinta
Tentang buku :

"Wahai Adinda... Kupersembahkan hidup dan matiku hanya untukmu.. Bila engkau mati, aku pun mati..."

"Kisah nyata seorang pemuda yang sangat mencintai istrinya. Ketika sang istri tertimpa sakit dan kemudian mati, maka hati sang pemuda pun hancur, kacau dan sedih. Dikarenakan cinta dan kasih sayangnyayang teramat dalam terhadap sang istri, maka penderitaan pun dirasa semakin perih.
Ditengah-tengah keputusasaan dan kehampaan hidup, maka sang pemudapun memilih 'jalan pintas' untuk menyusul sang istri tercinta. Dengan cara meneguk racun, maka tewaslah ia."

Kedudukan dan perasaan cinta bertingkat-tingkat dalam islam. Cinta bisa bernilai ibadah, bernilai tabiat manusiawi, bernilai maksiat, bahkan cinta bisa menyebabkan seseorang terjebak dalam kesyirikan dan kekufuran kepada Allah Ta'ala.

".....Adapun orang-orang yang beriman sangat CINTA kepada ALLAH" (QS Al-Baqarah:165)

About Sivitas Aktivita Islamika

Terimakasih telah berkunjung di Blog Sivitas Aktivita Islamika Delayota, semoga artikel dalam blog ini berguna bagi kita semua, syukron
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Post a Comment